Toko sembako memang memiliki kelebihan yaitu produknya kebutuhan sehari-hari, sehingga peluangnya perputarannya cepat, perputarannya cepat ini jika banyak yang beli, jadi harus disiati bagaimana agar jualan laku sehingga perputaranya cepat, strategi yang dilakukan biasanya dengan harga yang murah, paling tidak harga sama dengan toko sembako sebelah.
Untuk mendapatkan harga murah ini tipsnya adalah cari distributor sembako yang murah, berikut diantaranya :
1. Survey harga biasanya toko-toko besar harganya murah, jika anda baru anda bisa amati mana-mana toko yang besar, lalu anda coba survey harga.
2. Biasanya mobil distributor ini parkir dipasar untuk mensuplay toko-toko dipasar anda bisa bertanya dengan pengemudi mobil distributor sembako tersebut, dimana alamatnya dan tanya-tanya harga.
3. Sering-sering saja pantau harga dari sales satu ke sales lainnya, dari pengalaman ketika terlambat update harga, misalnya harga turun, tetapi anda harga jual masih lama, ini bisa berakibat pelanggan berpindah ke toko lain.
Sekian mudah-mudahan bermanfaat.